Friday, October 29, 2010

Review PC TABLET Yang Beredar Dipasaran

Mungkin belum banyak tahu atau mengerti perbandingan-perbandingan PC Tablet yang terdapat dipasaran. Maka dari itu tulisan saya mencoba mereview PC Tablet yang ada di pasaran.


Ipad

iPad adalah komputer tabled yang baru saja dirilis oleh Apple. Pada tanggal 27 januari 2010 kemarin, di San Fransisco. Seperti kita ketahui bahwa gosip teknologi di tahun 2010 ini adalah jamannya komputer tabled. iPad kini menjadi bahan gosip para pencinta gadget. iPad adalah perangkat komputer jinjing diantara laptop dan smartphone. Disebut juga komputer tabled. Modelnya keren banget deh. Agak mirip dengan iPhone namun iPad lebih besar lagi bentuknya dengan layar yang lebar.
Apple menawarkan iPad dalam enam varian dengan kisaran harga dari 499 hingga 829 dollar AS. Hal tersebut tergantung ukuran memori yang tersedia dalam 3 pilihan, yakni 16 GB, 32 GB, dan 64 GB, serta dua pilihan model masing-masing hanya dengan koneksi WiFi atau WiFi dan 3G GSM. Untuk sementara iPad baru tersedia di AS. Namun, dalam 2-3 bulan akan dikirimkan ke seluruh dunia.


Samsung Galaxy Tab
Samsung Galaxy Tab yang diperkenalkan oleh Samsung pada pameran teknologi Internationale Funkausstellung (IFA) di Jerman lalu. Tablet PC ini punya kinerja setara sama Apple Ipad. Wow
Sebelumnya tersiar kabar dari home base RIM di Canda terkait rencana mereka yang ingin merilis Blackpad, PC Tablets Dari Blackberry. Namun hingga saat ini belum ada yang menjual tablet PC ini di Indonesia.
Beralih ke sisi kinerja. Tablet ini diperkuat oleh prosesor Cortex-A8 1 Ghz, grafis PoverVR SGX540 dan 512MB RAM. Sedangkan memori internalnya yang sebesar 16 GB dan mendukung slot MicroSD hingga 32 GB.
Namun sayangnya perangkat ini belum menggunakan layar SUPER AMOLED seperti yang banyak dipakai pada produk android Samsung, seperti Samsung Galaxy S misalnya. Memang layarnya seluas 7 inci cukup besar dari kebanyakan smartphone yang beredar saat ini, namun perangkat yang satu ini masih cukup nyaman saat digenggam.
Komputer tablet ini dilengkapi dengan dual kamera yang terletak dibagian depan dan belakang dan memiliki berat yang lebih ringan ketimbang rivalnya, ipad.
Yang mengasyikkan dari pc tablet yang satu ini, ia sudah menyediakan slot SIM Card yang dapat digunakan layaknya ponsel biasa. Disamping kecepatannya dalam terhubung ke internet berkat jaringan 3G/HSDPA. Pun yang suka browsing via hotspot, samsung galaxy tab yang mengadopsi OS Andaroid v2.2 (Froyo) dan dapat diupgrade ke Android 3.0 ini sudah menyediakan koneksi wi-fi.



Toshiba PC Tablet

Pada bulan september, produsen perangkat elektronik asal Jepang itu akan meluncurkan tablet PC berbasis platform NVIDIA Tegra 2. Mendatang Toshiba akan hingga chip Tegra 2 dirilis dan membuktikan kekuatannya lebih baik dibandingkan chip-chip ARM, chip yang umumnya digunakan oleh vendor lain sejak sukses dipadukan dengan prosesor dual-core Coretex A9.
Jika kekuatan prosesor dual-core Coretex A9 tidak membuat tablet berkinerja lebih cepat, solusi NVIDIA juga diberkahi kualitas grafis dua kali lipat lebih baik dari pada generasi pertamanya, termasuk menambah kemampuan video decoding 1080 piksel.


HP Slate
HP yang terkenal dengan produk laptop dan printer tidak tinggal diam melihat pesaingnya meluncurkan pc tablet. Secara bergerilya, kini gadget yang diprediksi akan bertarung keras melawan iPad dan Nexus One ini mulai dibocorkan spesifikasinya.
Rencana awal memang baru bulan Juni secara resmi diluncurkan, namun perangkat yang diberi nama HP Slate ini sudah menampakkan fitur dan kecanggihan spesifikasinya. Kabarnya, HP Slate memiliki spesifikasi layar 8.9 inchi 1024×600 multi-touch display. Di sisi processor, HP Slate punya 1.6 GHz Atom Z530. Untuk storage diberikan 32GB dan 1GB RAM yang tidak dapat diupgrade.
Battery tidak akan menjadi kekuatan berarti HP Slate, device ini hanya akan bisa bertahan selama 5 jam pemakaian. Sedangkan iPad sudah bisa 10 jam. Dengan kekuatan seperti ini, banyak suara pesimis mengenai HP Slate ini. Tapi semuanya hanya berita yang belum dikonfirmasi 100%, tapi sudah diperbincangkan puluhan website gadget terkenal.



Lenovo Ideapad U1

Menggunakan OS Windows 7 Home Premium yang dipersenjatai dengan prosesor Core2duo seri SU yang diklaim dapat berjalan sampai dengan 8 jam dengan baterai yang ada.

Apabila di pisahkan, Tablet PC berjalan dengan prosesor Qualcomm ARM Snapdragon dengan OS Skylight (Linux) yang dapat menyesuaikan posisi Tablet baik Landscape maupun potrait. Dengan terpisahnya layar dengan keyboard dan menjadi Tablet, baterai yang terdapat didalam tablet ini diklaim sanggup menjalankan fungsi sebagai Tablet selama 6 jam, dan browsing dengan menggunakan modem 3G selama 5 Jam.

Selain itu terdapat RAM 4GB apabila digabungkan, dan 512MB apabila dipisahkan. Kartu Grafis dari Intel GMA apabila digabungkan atau ARM Snapdragon GPU sebagai tablet. Terdapat juga port USB, eSATA, VGA Port, HDMI Port, 4-in-1 Card Reader, webcam dengan resolusi 1.3 megapixel dan pilihan harddisk SSD 128GB apabila digabungkan dan 16GB pada tablet.


Dell Mini 5
Wow,ada tablet internet dari Dell baru akan dinamakan Dell Mini 5, di mana produk ini akan memiliki layar 5 inch.Dell Mini 5 akan memiliki slot SIM card untuk penggunakan diluar Wi-Fi hotspot yang berarti bisa digunakan untuk telponan neh.
Sistem operasi yang digunakan adalah Moblin 2.1. Tablet ini memiliki kamera 2 buah, 1 kamera 5 mpx di depan dan 1 di belakang. Perangkat ini mendukung layar multitouch serta dilengkapi dengan headset karena kalau digunakan untuk telpon tanpa headset, perangkat ini sepertinya agak terlalu besar apabila ditempel ke telinga kita.
Dari semua Tablet PC yang ada, memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Bahkan terdapat beberapa kesamaan dalam segi aspek tertentu.

Referensi :
1. Wikipedia
2. VIVANEWS.COM
3. Okezone
4. kaskus.us

0 comments:

Post a Comment